RSS

Tips Memilih Madu Asli



Inilah beberapa ciri madu asli :
1.Aroma madu kuat dan menusuk hidung
2.Ketika dikonsumsi, rasa madu melekat lama di kerongkongan karena madu bersifat pekat
3.Tingkat kekentalan madu tinggi
4.Madu tidak berbahaya bagi penderita diabetes mellitus
5.Jika disimpan di kulkas, madu asli tidak akan membeku, tetap kental, serta aroma dan warnanya tidak berubah
6.Saat dipanaskan, madu asli tidak bereaksi
7.Apabila dituangkan ke tanah, madu tetap kental dan tidak bercampur dengan tanah
8.Jika didiamkan dalam waktu lama, madu tidak mengkristal
9.Tidak bisa larut dalam air dingin
10.Madu tidak akan dikerumuni semut karena tidak menggunakan gula atau pemanis tambahan lainnya

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Cantik Dengan Madu




MADU
Khasiat madu sudah terkenal  sejak dahulu sebagai minuman kesehatan. Bahkan, khasiat dan manfaat yang dikandung oleh madu telah diperkenalkan oleh para pakar ketabiban dan ahli pengobatan sejak beribu-ribu tahun yang lalu. Banyak penyakit dan gangguan kesehatan yang mampu ditumpas dengan madu. Selain digunakan sebagai minuman kesehatan, madu juga dipercayai sebagai ramuan untuk kecantikan.

Masker wajah

Beberapa cara membuat masker madu yang bisa dilakukan di rumah :

1.Campurkan 1 sendok makan madu dengan 1 sendok teh minyak zaitun. Tambahkan 1 kuning telur, lalu aduklah secara merata sampai lembut. Oleskan masker pada wajah, kemudian biarkan selama 20 menit. Setelah itu, bilaslah dengan air hangat. Dan, sebagai penutup, bilaslah menggunakan air dingin.

2.Haluskan sesendok oatmeal menggunakan blender. Kemudian, campurkan oatmeal dengan 2 sendok makan madu. Oleskan campuran itu pada wajah, lalu biarkan hingga kering selama 20 menit. Selanjutnya, cucilah dengan air dingin.

3.Hancurkan pisang, kemudian campurkan dengan 1 sendok teh madu. Tambahkan 1 sendok teh yoghurt polos/plain, lalu campurkan secara merata. Oleskan pada wajah dan biarkan hingga kering. Kemudian cucilah dengan air sampai bersih.

4. Campurkan 2 sendok makan madu dengan 1 sendok teh susu. Oleskan pada wajah, lalu biarkan selama 10 menit. Kemudian cucilah dengan air.

5.Siapkan setengah cangkir oatmeal instan, lalu masaklah dan biarkan menebal. Tambahkan seperempat cangkir madu ketika telah mendingin. Oleskan pada wajah, kemudian pijatlah dengan ujung jari dan bilaslah sesudahnya.

6. Campurkan 1 sendok makan madu, 1 kunign telur, setengah sendok teh minyak almond, dan 1 sendok makan yoghurt. Pulaskan campuran bahan tersebut pada wajah, lalu cucilah setelah mengering sepenuhnya.

7.Bersihkan wajah dengan kain hangat dan oleskan madu pada wajah. Biarkan selama 15-30 menit. Selanjutnya, bilaslah dengan air hangat. Dan gunakan air dingin sebagai bilasan terakhir. Gunakan seminggun sekali agar mendapat hasil yang maksimal.

8. Campurkan 1 cangkir madu, seperempat sendok teh minyak zaitun, 1 cangkir avokad mentah, dan setengah cangkir oatmeal. Kemudian, oleskan pada wajah dan leher. Biarkan selama 10 menit, lalu bilaslah.

9. Haluskan setengah teh jus lemon, 1 putih telur, 1 sendok teh madu, 2 stroberi, dan 2-3 tetes minyak kayu putih atau minyak jojoba. Selanjutnya, oleskan campuran tersebut pada wajah dan biarkan sampai mengering. Lalu bilaslah sampai bersih.

10. Rendamlah 5 kelopak bunga mawar dalam air, lalu haluskan. Campurkan dengan 2 sendok makan air mawar, 1 sendok makan yoghurt, dan 1 sendok makan madu. Oleskan pada wajah, biarkan kering, kemudian bilaslah dengan air. Masker ini dinilai baik bagi kulit berminyak dan kering.

11. Campurkan 1 sendok makan madu, 2 sendok makan bubuk almond, dan setengah sendok teh jus lemon. Oleskan pada wajah, kemudian gosoklah dengan jari secara lembut. Selanjutnya, bilaslah dengan air hangat setelah 20 menit.

Mengkilaukan tubuh dengan lulur madu
Olesi madu sebanyak 2-3 kali dalam seminggu, lama-kelamaan kulit semakin lembap, halus, berkulai, serta bersinar.

Mandi dengan air madu
Mandi madu dapat dilakukan dengan mencampurkan 2 ons madu, 8 ons air, dan 5 tetes minyak lavender esensial. Caranya, teteskan 1-2 sendok makan campuran tersebut dalam bak mandi, kemudian berendamlah untuk merilekskan tubuh selama minimal 10 menit. Perawatan ini berperan untuk melembutkan kulit dan melawan insomnia.

Scrub madu
Caranya, campurkan 1 sendok teh madu dengan sedikit tepung almond ke telapak tangan anda. Gosokkan secara perlahan pada wajah sebagai scrub wajah. Lalu bilaslah dengan air hangat.

Toner wajah madu
Untuk membuatnya, campurkan sedikit apel dengan 1 sendok makan madu. Blenderlah campuran itu sampai berbentuk pasta. Selanjutnya, oleskan pada wajah selama 15 menit, kemudian basuhlah dengan air hangat.

Madu untuk kesehatan rambut
Caranya, dalam 1 liter air hangat, masukkan 1 sendok teh madu dan perasan lemon. Setelah mencuci rambut, basahi rambut anda dengan ramuan madu tsb. Diamkan selama 15 menit , kemudian bilas sampai bersih.

Semoga bermanfaat ya  J

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS